danikustiawan.id - Indonesian Basketball League (IBL) akan kembali memulai musim baru pada Desember 2017. Menurut Direktur IBL, Hasan Gozali, IBL akan berlangsung hingga Mei 2018 dan juga sedang disiapkan turnamen pra-musim.
Pada awalnya, operator liga bermaksud untuk mengadakan tur nasional sebelum digelarnya musim baru. Ajang ini bertujuan sebagai promosi dan mengenalkan tim peserta kepada daerah yang akan dikunjungi. Sayang rencana tersebut gagal terlaksana karena ketidaksiapan kota-kota yang akan dikunjungi menggelar acara sebesar itu.
IBL 2017-2018 sendiri kabarnya masih akan menggelar delapan seri sama seperti musim lalu. Namun kali ini akan digelar dengan delapan kota berbeda, yaitu Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Malang, Solo dan Cirebon.
Menurut pihak penyelenggara, ditambahkannya dua kota yaitu Solo dan Cirebon karena mereka menilai adanya kejenuhan baik dari pemain maupun ponenton ketika satu kota menggelar lebih dari satu seri. Untuk Solo, akan digelar di Sritex Arena, sedangkan di Cirebon akan berlangsung di GMC Basketball Arena.
Untuk jumlah peserta pada musim baru mendatang, pihak penyelenggara masih belum bisa menentukan. Pengumuman jumlah pasti tim peserta IBL 2017-2018 akan diumumkan pada 7 Agustus 2017 mendatang.
referensi : masinbasket.com
「Dani Kustiawan」