Breaking News
Loading...
,

Timnas Indonesia Tundukkan Kamboja 3-1 Dalam Laga Uji Coba

Share on Google Plus

timnas-indonesia
Lerby Eliandry Merayakan Gol ke Gawang Kamboja (OkeZone)
danikustiawan.id - Timnas Indonesia berhasil menundukkan perlawanan Kamboja dalam laga uji coba pada Rabu (4/10). Tak ingin kalah dari juniornya yaitu Timnas U-19 yang berhasil mengalahkan Kamboja dengan skor 2-0, Timnas Senior menyudahi perlawanan Kamboja dengan skor 3-1. Kedua pertandingan ini digelar di Stadion Patriot Bekasi.

Luis Milla memilih untuk menurunkan pemain Timnas U-23 sebagai starter seperti Febri Haryadi, Septian David Maulana, dan Rezaldi Hehanusa. Sementara Irfan Bachdim, Stefano Lilipaly, dan Evan Dimas disimpan di bangku cadangan.

Meski turun dengan beberapa pemain muda, Indonesia bisa menguasai jalannya pertandingan. Serangan dari ketiga pemain tersebut cukup merepotkan pertahanan Kamboja. Serangan cepat dari kedua sayap Indonesia yaitu Febri dan Andik Vermansyah yang sering bertukar posisi membuat pertahanan Kamboja kesulitan.

Indonesia akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-31. Sepak pojok yang diambil Febri berhasil disundul oleh Lerby Eliandry. Indonesia unggul 1-0 atas Kamboja.

Semenit berselang, serangan Indonesia melalui Andik di sayap kiri berbuah gol Rezaldi Hehanusa. Kecepatan Andik di sisi sayap kiri menusuk ke gawang Kamboja, Andik memberikan umpan kepada Rezaldi yang membantu serangan dan berhasil menggandakan keunggulan Indonesia atas Kamboja menjadi 2-0.

Menjelang berakhirnya babak pertama, Andik melakukan placing yang hampir berbuah gol. Sayang bola hanya membentur tiang gawang setelah ditepis oleh penjaga gawang Kamboja. Indonesia unggul 2-0 dalam babak pertama.

Memasuki babak kedua Luis Milla melakukan pergantian pemain. Taufiq digantikan Ilham Udin, sedangkan Andik diganti oleh Fadhil Sausu. Kamboja bermain lebih agresif di babak kedua. Hasilnya Kamboja berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1 setelah Chan Vathanaka berhasil menjebol gawang yang dikawal Andritany.

Indonesia langsung membalas semenit kemudian. Aksi Individu Septian David Maualana melewati pemain Kamboja diakhiri dengan tendangan terukur yang berhasil mengecoh penjaga gawang Kamboja, Indonesia kembali menjauh 3-1.

Luis Milla melakukan beberapa pergantian lagi di babak kedua ini. Irfan Bachdim, Stefano Lilipaly, Evan Dimas, Rizky Pora, dan Ricky Fajrin masuk di babak kedua.

Kedua tim saling menyerang di sisa pertandingan, namun tidak ada lagi gol tercipta. Pertandingan berakhir dengan keunggulan 3-1 untuk Indonesia.


「Dani Kustiawan」

You Might Also Like

1 comments

  1. Agen BOLAVITA menyediakan permainan yang terlengkap. Termasuk juga untuk permainan Judi Bola.

    Judi Bola yang disediakan yaitu 3 jenis:
    ♦ SBOBET / SPORTSBOOK
    ♦ IBC Bet
    ♦ 368 Bet

    Dengan minimal Deposit Rp 50.000 saja sudah bisa mainkan semua permainan yang ada di dalam situsnya.

    Agen BOLAVITA juga sedang mengadakan BONUS BIG MATCH 20% untuk menyambut pertandingan-pertandingan penting (Big Match) menjelang akhir Liga dan Kompetisi Eropa.

    Maksimal bonus yang akan diberikan sebesar Rp 1.000.000

    Daftarkan dirimu sekarang juga di www.bolavita.vip

    Untuk info selanjutnya, bisa hubungi kami VIA:
    BBM : BOLAVITA / D8C363CA
    Whatsapp : +62812-2222-995
    Livechat 24 Jam

    ReplyDelete

About

danikustiawan.id adalah personal blog yang dikelola secara pribadi. Tujuan utama hadirnya blog ini adalah untuk mempererat tali silaturahmi, menambah pengetahuan, dan menyalurkan hobby. Terimakasih telah berkunjung, jangan lupa subscribe dan selalu berkunjung.

danikustiawan.id on social media